Contoh Laporan Hasil Observasi Di Cafe Cano Tegal
Tugas sekolah kali ini akan membagikan contoh laporan hasil observasi di sebuah cafe yang berada di kota tegal yang dibentuk oleh salah satu siswa sma di wilayah kota tegal yang bertujuan untuk saling membuatkan informasi,wawasan dan sanggup bermanfaat untuk kita semua berikut referensi laporanya.
LAPORAN HASIL OBSERVASI
DI CAFE KANO
Disusun oleh
Nama : Kartini Amalia Ikromi
Kelas : XI MIPA 4
KEMENTERIAN AGAMA
MADRASAH ALIYAH NEGERI TEGAL
Jl. Pendidikan - Pesurungan LorKec. Margadana Kota Tegal Telp. 0283 – 320556
KOTA TEGAL
HALAMAN PENGESAHAN
Laporan Karya Tulis yang berjudul “Laporan Hasil Observasi Di Cafe Kano” telah disetujui dan disahkan pada :
Hari : Selasa
Tanggal : 19 Februari 2019
Disetujui oleh :
Pembimbing I Pembimbing II
Basuki Rachmat, S.Pd Faijin,S.Pd
NIP. 198007292005011002 NIP. 196407082006041005
Kepala MAN Tegal
Drs. H. Kamaluddin, MM
NIP. 196012021985031003
KATA PENGANTAR
Puji syukur kehadirat Allah SWT atas petunjuk, rahmat, dan hidayah-Nya, penulis dapat menyelesaikan Laporan Observasi tanpa ada halangan apapun sesuai dengan waktu yang telah ditentukan. Laporan ini disusun menurut pengalaman dan ilmu yang saya peroleh selama melaksanakan Observasi.
Tentunya dengan seizin Allah SWT kami bisa berkunjung dengan tujuan untuk menambah pengetahuan, menambah wawasan, menambah ilmu, dan memperluas pengalaman. Banyak ilmu yang kami peroleh dari berkunjung ke Cafe Canno, kami juga bisa melihat langsung saat cafe memproduksi mulai dari penyiapan bahan dan peralatan yang di gunakan hingga penyajian. Kami mendapat gambaran jika suatu saat mempunyai cafe sendiri.
Dengan ini Saya menyadari bahwa Laporan ini tidak akan tersusun dengan baik tanpa adanya bantuan dari pihak-pihak terkait. Oleh karena itu, pada kesempatan ini tidak lupa juga Saya mengucapkan banyak terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu Saya dalam kegiatan Observasi maupun dalam penyusunan Laporan ini.
Ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya Saya sampaikan kepada :
1. Bapak Drs. H. Kamaluddin, M.M. selaku kepala MAN KOTA TEGAL
2. Pemimpin perusahaan…
3. Bapak Basuki Rachmat, S.Pd. selaku ketua program.
4. Bapak Mulyadi, S.Pd. selaku wali kelas XI MIPA 4.
5. Bapak Faizin, S.Pd. selaku pembimbing kami dalam pembuatan Laporan Observasi.
6. Kedua orang tua kami yang telah mendoakan kami.
7. Semua rekan-rekan yang telah membantu dalam pembuatan laporan ini.
Saya menyadari bahwa Laporan ini masih jauh dalam kesempurnaan, oleh karena itu kritik dan saran yang membangun sangat Saya harapkan demi kesempurnaan Laporan ini.
Akhir kata, Saya mohon maaf yang sebesar-besarnya apabila dalam penyusunan Laporan ini terdapat banyak kesalahan. Semoga Laporan ini dapat bermanfaat khususnya bagi penulis Laporan ini dan pada umumnya bagi para pembaca.
BAB I
PENDAHULUAN
1. 1 Pendahuluan
Cafe Kano merupakan cafe yang berkonsep tentang pirate dan kapal. Konsep menu yang disediakan Cafe Kano simple, authentic dan berbeda dari lainnya. Mulai dari pancake atau waffle, indomie, serta makanan berat di Cafe ini merupakan olahan yang menggabungkan berbagai macam tehnik olahan dari berbagai cooking style ( Cina, Indonesia, Eropa, dan Jepang ). Ditambah lagi dengan minuman - minuman yang disediakan sangat bervariasi mulai dari coffe, mocktails, frappe, dan minuman lainnya.
Cafe Kano juga sangat instagramable untuk berfoto ataupun untuk menjadi tempat acara seperti ulang tahun, anniversary, tongkrongan, dinner, kumpul keluarga, makan siang dan acara lainnya.
1. 2 Latar Belakang
Cafe Kano merupakan cafe unik bernuansa kapal yang desain interior dan eksteriornya dirancang dengan matang. Sangat mirip dengan bentuk kapal, hal ini terlihat dibagian balkon lantai dua, yang terlihat seperti bagian depan kapal. Bagian ujungnya menghadap ke jalan raya, sedangkan dinding - dinding cafe kano dihiasi dengan aneka pernak pernik kapal. Misalnya, peta indonesia, tali - tali yang disulurkan di dinding, dan dinding yang menyerupai dek kapal.
Kursi yang digunakan memakai konsep kekayuan, jadi hampir semua material utama di cafe kano adalah material kayu. Tangga yang digunakkan untuk menuju lantai ataspun menggunakan kayu. Ada juga beberapa hiasan yaitu quote instagramable, wall decor yang bernuansa vintage, juga ada barang vintage seperti televisi mini, radio, botol, dll.
Untuk lantai satu menggunakan ac, dilantai dua jedela dibuat berlubang besar, jadi udara masuk ke dalam membuat ruangan lebih adem meskipun tanpa adanya ac, namun hanya ada kipas angin saja.
1. 3 Rumusan Masalah
1. Kenapa kami melakukan observasi di Cafe Kano?
2. Apa yang bisa di jelaskan dari bisnis Cafe Kano?
3. Mengapa Memilih Cafe Kano sebagai tujuan Observasi?
4. Seberapa besar bisnis Cafe Kano mencampuri kehidupan sosial?
5. Apa yang bisa di jadikan referensi dalam bisnis Cafe Kano?
Baca Juga : Laopran Hsil Observasi di Pasar Tradisional
1. 4 Tujuan Penulisan
1. Melakukan Observasi di cafe dapat pengalaman yang lebih unik dalam bidang bisnis yang mudah untuk dijalankan. Karna kebutuhan seseorang terhadap makan adalah kebutuhan sosial .
2. Cafe Kano sanggup dijadikan sebagai bahan pertimbangan untuk membuka bisnis awal bagi pemula, karna resto sendiri mudah dijalankan dan keuntungan dari penjualan pun tidak ada kata turun, dari adanya pun pasti datar - datar saja untuk keuntungannya.
3. Agar dapat pengalaman bisnis dan manajemen tentang cafe. Agar kita bisa lebih memahami bidang resto itu sendiri.
4. Seperti yang kalian tahu, resto yang menjual makanan adalah target dari setiap individu seseorang untuk mengisi energinya masing - masing.
5. Referensi dari setiap bisnis adalah baik. Tapi bisnis tentang makanan lebih gampang untuk dikembangkan bagi seorang wirausahawan, dan lebih luas bidangnya terhadap perekonomian.
BAB II
ISI LAPORAN
Cafe kano berdiri pada tanggal, 17 Februari 2017, yang didirikann oleh Feix dan kyan, tempatnya pun milik mereka sendiri. Cafe Kano berlokasi di Jl. Perintis kemerdekaan, tegal timur. Cafe ini sudah berjalan selama dua tahun. Cafe Kano setia hari buka, pada hari senin sampai sabtu buka pada pukul 1 siang sampai 10 malam, dan pada hari minggu buka pukul 4 sore sampai jam 11 malam. Dari awal berdiri sudah memiliki sembilan karyawan, diantaranya dua barista, satu kasir, lima waiter, dan satu satu orang di bagian dapur. Gaji karyawan bisa diserahkan dalam jangka waktu perbulan, prminggi, atau perhari. Kisaran gaji karyawan untuk perbulannya kurang lebih 1,3 juta.
Harga kisaran setiap menu berbeda, untuk harga kisaran cemilan 20.000 dan untuk makanan berat 23.000 - 25.000 per porsi.
Adapun menu - menu yang tersedia di Cafe Kano, antara lain :
Minuman - minuman yang tersedia antara lain ;
• Espresso base
1. Espresso
2. Latte
3. Cappucino
4. Long black
5. Cortado
6. Caramel kanolatto
7. Hazzelnut latte
8. Affogato
9. Cappucino mocha
10. Go ahead coffee milk
11. Cappucino float
12. Es kopasus ( gula aren )
• Manual brew
1. Vietnam drip
2. Tubruk
3. V 60
4. Single bean inter
5. Single ben lokal
6. Cold brew
• Latte
1. Greentea or matcha
2. Chocolate
3. Japanese taro
4. Red velved
Baca Juga : Makalah Laporan Hasil Observasi Pengemis Jalanan
• Bland / frappe
1. Greentea or matcha
2. Mocha oreo
3. Tiramisu
4. Vanila bean
5. Red velved
6. Taro
7. Chocolate
• Mocklails
1. Classic mojito
2. Pink lady
3. Honey lime soda
4. Blue kanocean
5. Lemonade
• Other’s
1. Milo
2. Hazzelnut milo
3. Milo crumble
4. Milo fload
5. Lemontea
6. Teh tarik
7. Thai tea
8. Tea
9. Peach tea
10. Mineral water
11. Pure chocolate
Adapun menu - menu andalan yang tersedia di Cafe Kano ;
1. Nasi mangkok katsu sambal matah
Nasi mangkok katsu sambal matah ini rasanya sangat enak dan unik, menu ini berisi nasi dengan ciken katsu yang sudah dipotong - potong, lalu diatasnya diberi mayonaise, sambal matah, tomat dan mentimun. Harga masakan ini 23.000 per porsi.
2. Waffle
Waffle yang dijual cafe kano sangat lembut dan lezat. Harganya 16.000 per porsi, satu porsi waffle yang dijual terdiri dari 2 potong waffle dengan toping es krim dan selai. Ada dua varian waffle yaitu toasted caramel banana almond waffle dan strawberry almond waffle. Selain waffle, ada juga pancake yang bisa dipesan pengunjung.
3. Sosis Bakar
Sosis yang dipakai di Cafe Kano enak dan termasuk sosis premium. Menu sosis bakar merupakan salah satu menu favorit pilihan pelanggan. Harganya 15.000 per porsi.
4. Blue mint dan greentea frappe
Blue mint yang rasa minumannya nano - nano, mirip soda gembira, ada rasa mint dan seger asem lemonnya. Ada juga greentea frappe yang merupakan minuman dengan bubuk teh hijau. Harga 20.000 an.
BAB III
PENUTUP
A. Kesimpulan
Kesimpulan dari observasi di Cafe Kano ini menambah banyak wawasan dan menambah pembelajaran baru tentang sistem manajerial di sebuah cafe. Karena kami dari pribadi masing - masing pun ada yang menyukai tentang bisnis cafe ini sendiri. Jika bisa memberikan wadah bagi komunitas sambil berwirausaha kenapa tidak ambil sedikit tantangan.
B. Saran
Untuk ukuran bisnis cafe yang kami lakukan researce, ada potensi yang memang sangat besar untuk mengembangkan sayap baru. Karena itu kami sangat berharap dan senang untuk menanti akan hadirnya cabang baru, tempat baru yang lebih bergengsi, tempat yang memang tidak hanya untuk hangout dan meeting semata, dan yang lebih pastinya tempat yang bisa mewadahi semua kalangan.
DAFTAR PUSTAKA
www.google.com
https//www.ilarizky.com
https//www.meraknet.com
0 Response to "Contoh Laporan Hasil Observasi Di Cafe Cano Tegal"
Posting Komentar